PULAUBURUNG : Trienews.com – Personil Koramil 11 Pulau Burung Melaksanakan Pencegahan dan Penanggulangan Virus Covid – 19 di Pelabuhan 00 Desa Pulau Burung Kecamatan Pulau Burung Senin (16/03/2020).
Kegiatan dimulai Pukul 08.00 wib dengan dihadiri Camat Pulau Burung yang diwakili Bapak Razali, Danramil 11 Pulau Burung diwakili Serma Ardi Kusno,Serda Z.Pulungan dan Serda Siswanto, Anggota Polsek, Tim Medis dari Puskesmas Pulau Burung Bapak Wandri dan Dokter Bagus,Kepala Desa Pulau Burung dan aparatur desa, PT.RSUP (Bapak Rusdam,Bapak Alwi Yon Heri,Bapak Bena), Dinas Perhubungan diwakili Bapak David.
Personil Koramil 11 Pulau Burung bersama Tim melakukan kegiatan pencegahan dan penanggulangan yang dilakukan dalam bentuk
1.Penyemperotan Dengan alkohol terhadap penumpang.
2.Pengecekan Suhu Tubuh Dengan Alat Digital oleh Puskesmas
3.Pemberian Masker Gratis kepada penumpang.
4.Pemasangan Slogan Tenta Antisipasi Virus Covid 19.
Dikonfirmasi media Danramil 11 Pulau Burung Kapten Inf. Ujang Zakharim menegaskan bahwa
Sampai saat ini di kecamatan Pulau burung belum ada yg terkena Virus Corona (Covid – 19).
Tim Gabungan mengadakan penyemprotan sebagai antisipasi akan timbulnya Virus Corona di Kecamatan Pulau Burung .
Saya ucapkan terima kasih atas peran PT. RSUP yang telah menyediakan obat semprot antidesinfektan untuk pencegahan penanggulangan Virus Covid -19
Dan diharapkan kepada masyarakat tetap waspada terhadap Virus Covid -19 dengan rajin mencuci tangan, memakai masker dan batasi kegiatan diluar ruangan ungkap kapten ujang
Pada pukul 09.30 Kegiatan selesai di laksanakan dalam keadaan aman dam tertib
Penulis : (Prabu Suryadhana)
Editor : Frk