Home / NASIONAL / Penegakan PPKM, Koramil dan Polsek Puhpelem Gelar Operasi Yustisi Prokes COVID-19

Penegakan PPKM, Koramil dan Polsek Puhpelem Gelar Operasi Yustisi Prokes COVID-19

Wonogiri : trienews.com – Menjaga Ketertiban dan Keamanan Masyarakat dalam rangka Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat, personil Koramil 24/Puhpelem bersama Polsek melaksanakan Operasi Yustisi Protokol Kesehatan COVID-19 di wilayah Kecamatan Puhpelem, Kamis (22/7).

Pelda Bambang mengatakan, kegiatan tersebut bertujuan dalam rangka pendisiplinan masyarakat terhadap penerapan protokol kesehatan pencegahan COVID-19.

“Kita bersinergitas bersama – sama, sekali lagi kita bekerja humanis dan disiplin agar masyarakat tau bahwa satuan tugas COVID-19 benar – benar menjaga warganya agar tak tertular virus corona,” jelas dia.

Sementara Itu, Danramil Kpt Inf Tono juga menyampaikan bahwa Sinergisitas antar TNI Polri dalam penegakan disiplin Protokol Kesehatan COVID-19 semakin solid. Ini bagian dari keseriusan TNI, Polri dan Pemerintah pendisiplinan meminta masyarakat mematuhi Protokol Kesehatan melawan COVID-19.

Hal ini juga sampaikan oleh Bripka Agus personil dari Polsek Puhpelem hari ini sepakat bergerak melakukan Operasi Yustisi PPKM COVID-19.
Penulis:(Arda 72)
Editor:(Nln)

About Ferki Diansyah

Check Also

Peduli Keselamatan, Babinsa Purwosari Bersama Warga Laksanakan Perampalan Ranting Pohon Yang Menjorok Ke Jalan

Surakarta : Trienews.id – Bertempat Jl. Kenanga Kelurahan Purwosari Kecamatan Laweyan, Babinsa Kelurahan Purwosari Koramil …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *