Home / LAMPUNG / Lampung Utara / Sertu Suwarna belajar bercocok tanam di balai Pertanian Abung Semuli

Sertu Suwarna belajar bercocok tanam di balai Pertanian Abung Semuli

Lampung Utara

Trienews.com – Sertu Suwarna Babinsa Koramil 412-11/Abung Semuli melaksanakan kegiatan Komsos sekaligus belajar bercocok tanam Pare, Timun,dibalai Pertanian Abung Semuli bersama PPL Bpk Torik.Senin (20/1/2020) pukul 10.00 Wib

PPL Bpk Torik menyampaikan cara bercocok tanam yang baik adalah menyiapkan media tanam bisa berupa kebun, pekarangan dan polibek. Sebelumnya media tanah diolah dulu digemburkan dengan dicampur pupuk organik atau kompos.

Langkah pertama semai biji di tempat atau lahan yg sudah disiapkan, apabila sudah mulai tumbuh kira-kira usia 1 atau 2 minggu tanaman bisa dipindahkan di media yang sudah disiapkan yaitu kebun, pekarangan atau polibek. Kemudian dirawat/disiram/dipupuk dan apabila ada hama lakukan penyemprotan pestisida sesuai takaran.

Babinsa Sertu Suwarna menyampaikan apresiasi dan terimakasih atas ilmu pengetahuan tentang cara bercocok tanam di balai Pertanian Abung Semuli.

ini merupakan hal yang positif sehingga ilmu pengetahuan yang didapat akan kami terapkan di wilayah Binaan sehingga para petani bisa menghasilkan tanaman sayuran yang bermutu higienis, pungkasnya.
Penulis : (Dafi)
Editor : Frk

About penulis penulis

Check Also

Ada Apa???,, Kelompok Tani desa Bumi Agung Marga Hebohkan Warga Sekitar

Lampung Utara Trienews.id : Di duga banyak kejanggalan dalam pembentukan Kelompok Wanita Tani di desa …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *